Apakah perempuan pantas menyebut diri mereka sebagai skinhead? Term skinhead sendiri pada awalnya hanya digunakan bagi para lelaki, namun kemudian perempuan yang menjadi bagian dari komunitas, mereka yang berdiri bersama-sama dengan saudara dan sahabat skinhead mereka. Siapakah mereka skinhead girl?




  • Cantik, feminin dan menarik
Di komunitas dan budaya tidak lepas dari peranan perempuan, termasuk dalam komunitas skinhead sendiri. Lalu perempuan seperti apa dan bagaimana yang disebut skinhead girl? Tidak semua orang yang berada dalam komunitas bisa disebut sebagai skinhead girl. Kebanyakan cewek berpikir ketika mereka berpakain seperti skinhead, nonton gigs skinhead, ngumpul bareng skinhead, atau berpasangan dengan seorang skinhead, itu menjadikan mereka skinhead girl. Apakah itu menjadikan mereka seorang skinhead? Hal ini sangat membingungkan. Istilah skinhead girl sendiri pada awalnya ditujukan bagi mereka yang menjadi pasangan, pendukung atau mereka yang berjuang bersama skinhead, sebagai pendukung dan penyedia kebutuhan skinhead. Mereka tidak harus berpenampilan seperti laki-laki,mereka tetap tampil menawan, rapi bersih, dan feminin. Mereka tidak terlibat dalam kegiatan-kegiatan yang mengandung bahaya fisik, seperti pertarungan dan sebagainya, kecuali untuk alasan pertahanan atau membela diri.
Tugas laki2 adalah melakukan hal-hal yang keras dan mengandung bahaya fisik, karena itulah tanggungjawab seorang laki-laki, dan ketika seorang perempuan mengambil bagian itu sama artinya dengan mereka mendiskreditkan arti dan kebanggaan dari seorang laki-laki. Hal ini tidak mengecilkan peran seorang perempuan dalam komunitas skinhead karena tanpa perempuan, skinhead tidak mempunyai kekuatan yang cukup dalam melakukan kegiatan dan perjuangan dalam komunitas.

Perempuan tidak harus tampak seperti seorang laki-laki, untuk menjadikannya seorang skinhead, yang terutama adalah tau menempatkan dirinya dalam komunitas, seorang skinhead girl harus mempunyai siprit yang sama di dalam dirinya sama seperti yang dimiliki oleh para lelaki namun di luarnya mereka tetaplah membawa diri mereka sebaik mungkin sebagai wanita yang menarik, pintar dan feminin. Mereka tidak perlu mengambil semua pembawaan seorang laki-laki untuk menjadikan mereka bagian dari komunitas skinhead.
  • Tangguh

Pengertian tangguh ini juga sering rancu di kalangan perempuan, ada yang menganggap bahwa menjadi tangguh berarti harus bisa menghadapi kekerasan fisik, pengertian tangguh untuk seorang perempuan adalah spirit dan mental yang kuat menghadapi segala macam situasi, tidak berarti harus bisa melakukan kekerasan semacam perkelahian. Kebanyakan cewek berpikir dan berusaha terlalu keras untuk membuktikan diri dan mendapat penerimaan dan pengakuan sebagai seorang skinhead girl, hal yang sebenarnya tidak perlu, karena menjadi diri sendiri adalah hal yang terbaik yang bisa dilakukan oleh seorang skinhead.

  • Smart
Kebanggan seorang perempuan sebenarnya bukan apa yang dia tampilkan keluar melainkan apa yang terpancar dari dirinya sendiri. Sekeras apapun seorang perempuan berpenampilan, sekuat apapun dia membuat dirinya tangguh, namun tanpa kemampuan berpikir yang baik dan kebijaksanaan dia hanya akan seperti orang yang mengikuti arus.

Hal-hal yang rancu bagi perempuan pendatang baru dalam komunitas, ketika mereka ingin menjadi bagian dari komunitas mereka seringkali bingung apakah mereka harus memakai semua atribut seperti yang dikenakan laki-laki untuk menjadikan mereka skinhead. Hal semacam ini tidak perlu sebenarnya, yang dibutuhkan seorang wanita dalam komunitas skinhead adalah bisa membawa dirinya sebaik mungkin sebagai perempuan dengan tetap memiliki spirit dan kebanggaan yang sama dengan yang dimiliki seorang laki-laki sebagai skinhead, penampilan tidak akan membuatmu menjadi seorang skinhead tapi apa yang dilakukan bagi komunitas itulah yang penting.

Jadi intinya.! ketika seorang perempuan ingin menjadi skinhead dia tidak harus memotong rambutnya seperti laki-laki, berpenampilan dan berkelakuan seperti laki-laki...di mana-mana dalam sebuah komunitas perempuan dan laki-laki mempunyai peran dan tanggung jawab masing-masing, ketika seorang wanita mengambil alih semua tanggung jawab dari seorang laki-laki sama saja dia merendahkan arti skinhead itu sendiri. Jadi skinhead girl harus mengerti benar apa yang kalian jalani jangan sampai menjadi rancu dan membuat kalian salah menempatkan diri dalam komunitas dan pergerakan komunitas. Sama seperti dalam rumah tangga...begitu juga dalam komunitas.....perempuan dan laki-laki mempunyai bagian dan tanggungjawab masing-masing, mempunyai tempat dan porsi masing-masing. Seorang skinhead adalah seorang skinhead, seorang skingirl adalah mereka yang berada tepat di samping skinhead untuk membantu mereka dan menjadi penopang dalam pergerakan skinhead,jadi jangan salah menempatkan dirimu dalam komunitas hanya karena masalah berpakaian dan berpenampilan dan berkelakuan... untuk menjadi seorang skinhead girl...kau harus menjadi pendukung saudara-saudaramu, menjadi penopang mereka dan menjadi penolong terbesar mereka dalam segala situasi bukan mengambil tanggungjawab mereka, dan penampilanmu tidak harus seperti mereka para lelaki...kau hanya perlu menampilkan dirimu sendiri.